Peresmian Jakarta International Stadium Akan Dilaksanakan Juni Mendatang

- 23 Mei 2022, 19:57 WIB
Jakarta Internasional Stadium (JIS) layak menggelar final Liga Champions dan piala dunia.
Jakarta Internasional Stadium (JIS) layak menggelar final Liga Champions dan piala dunia. /maghfur/antara/Post Jakut.com/antarafoto

Palangkaraya News - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta akan meresmikan Jakarta International Stadium (JIS) di bulan Juni mendatang. Peresmian JIS akan diadakan dari pagi hingga malam hari.

Jakarta International Stadium (JIS) sendiri diresmikan untuk kegiatan olahraga. Dengan dibuatnya JIS diharapan dapat melahirkan atlet-atlet berprestasi dari Indonesia.

Peresmian ini bukan hanya rencana saja, tetapi akan pasti dilakukan. Kepala Biro Pemerintahan Setda DKI Jakarta, Andriansyah mengatakan bahwa peresmian JIS akan dilakukan secara langsung (offline) dan daring (online).

Baca Juga: Mediatek Merilis Chipset terbarunya Dimensity 1050: Konektivitas Jaringan Yang cepat dengan latensi rendah

Diketahui bahwa JIS diperkirakan bisa menampung sebanyak 82 ribu penonton. Hal ini sudah di informasikan sejak jauh hari oleh pemerintah.

“Sedang kami siapkan secara matang,” ujar Sekda Pemprov DKI Jakarta Marullah Matali di Balai Kota Jakarta Senin, 23 Mei 2022.

Peresmian JIS rencananya akan diundang beberapa penyanyi dari tanah air. Penyanyi yang akan tampil di JIS di antaranya Isyana Sarasvati, Rizky Febian, Raisa, Gamaliel, dan Marion Jola. 

Baca Juga: Eka Febri Membawa Medali Emas dan Kemenangan Untuk Indonesia

Kemudian, acara peresmian JIS akan dipandu oleh Boy William. Selain itu, Pemprov DKI juga berencana menghadirkan penyanyi Niki dan Rich Brian.

Halaman:

Editor: Susiani Suprapti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini