Siaga Pengendalian Karhutla, UPT KLHK dan OPD Kalteng Lakukan Kegiatan Ini

- 4 Agustus 2022, 02:19 WIB
Ilustrasi Vegetasi Gambut
Ilustrasi Vegetasi Gambut /Gambar oleh <a href="https://pixabay.com/id/users/heamnamanzur-5515046/?utm_source=link-attribution&amp;utm_medium=referral&amp;utm_campaign=image&amp;utm_content=6988289">Heamna Manzur</a> dari <a href="https://pixabay.com/id//?utm_source=link-attribution&amp;utm_medium=referral&amp;utm_campaign=image&amp;utm_content=6988289">Pixabay</a>/

Palangkaraya News - Setelah pemerintah pusat mengadakan rapat koordinasi khusus (rakorsus) terkait dengan penanggulangan kebaran hutan dan lahan (Karhutla) yang diadakan pada Kamis (28/07/2022) secara hybrid di Jakarta, Unit Pelaksanaan Teknis Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (UPT KLHK) dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kalimantan Tengah melakukan apel dan kegiatan simulasi pengendalian dini karhutla pada Selasa (02/10/2022).

Pelaksanaan kegiatan ini adalah salah satu bentuk dukungan dari UPT KLHK dan OPD Kalteng untuk menuju Indonesia’s FoLU Net Sink 2030.

Indonesia’s FoLU Net Sink 2030 adalah skenario penurunan 60 persen emisi Gas Rumah Kaca (GRK) nasional melalui pengurangan GRK di sektor kehutanan dan penggunaan lahan lainnya (forest and other landuse).

Baca Juga: Harga BBM Melambung Tinggi, Jokowi Memutuskan Tetap Melakukan Subsidi untuk Pertalite

Kegiatan dilaksanakan di Kantor Manggala Agni Daops Kalimantan I Palangka Raya dan dihadiri oleh petinggi UPT KLHK dan OPD Kalimantan Tengah.

Dikutip oleh Palangkaraya News dari kiriman akun resmi instagram @/bksda_kalteng, Petinggi UPT KLHK dan OPD Kalteng yang hadir diantaranya Kepala Balai BPPI Kalimantan dan Manggala Agni, Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Tengah, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kalimantan Tengah, Kepala Balai Pengelolaan Hutan Produksi Wilayah X, Kepala Seksi I Balai Pengamanan dan Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BPPHLHK), Kepala Balai Taman Nasional Sebangau, Kepala Balai Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya, Kepala Balai Pemanfaatan Kawasan Hutan Wilayah XXI, dan Kepala Balai Pengendalian Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDASHL) beserta staf.

Baca Juga: Idol Korea Selatan, Sorn ex-CLC Hadiri Pesta Perayaan Ulang Tahun Syahrini di Singapore

Rangkaian kegiatan apel dan simulasi ini dilaksanakan selama satu hari. ***

Editor: Amelia Noviyanti

Sumber: instagram @bksda_kalteng


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x